Sekretaris Dekranasda Way Kanan, Madio, di Yogyakarta, Kamis (20/11) mengatakan, selain madu, Pemerintah Kabupaten Way Kanan juga memamerkan batu akik khas daerah yang berada di ujung utara Provinsi Lampung atau berjarak sekitar 220 km sebelah utara Kota Bandarlampung tersebut.
Madu Ansor Way Kanan Ramaikan Jogja Expo 2014 (Sumber Gambar : Nu Online) |
Madu Ansor Way Kanan Ramaikan Jogja Expo 2014
"Madu binaan Ansor, PKK dan Dekranasda, kopi bubuk, keripik dan produksi olahan makanan dan barang dari Way Kanan seperti batu akik kita tampilkan pada pameran ini," ujar Madio.PKB Kab Tegal
Madu Way Kananan tersebut, demikian Madio menjelaskan, diluncurkan pada Kamis (13/11) di areal Pondok Pesantren Tahfidzul Quran atau Rumah Inspirasi di kilometer 5 kelurahan dan Kecamatan Blambangan Umpu, Way Kanan oleh Ketua Dekranasda Rina Marlina, Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Solihin VI Kiai Iskandar dan Ketua PC GP ANSOR setempat Gatot Arifianto.PKB Kab Tegal
"Rejeki tidak datang begitu saja, harus ada upaya nyata. Dan sejauh upaya mendapatkannya halal, jelas GP ANSOR Way Kanan akan bergerak demi kelancaran organisasi. Ikhtiar kami dengan berjualan madu jelas sangat bermoral, tidak merugikan negara sebagaimana dilakukan para pejabat korup," ujar Gatot.Harga jual madu per botol sirup besar Rp75.00. Sebesar 2,5 persen hasil dari harga jual madu itu akan disumbangkan atau menjadi hak milik anak yatim yang salah satunya akan dititipkan melalui Panti Asuhan Mandiri Yayasan Shufah Blambangan Umpu.
Pemilik gelar adat Lampung Ratu Ulangan dan Batin Bangsawan itu menuturkan, usaha madu tersebut merupakan langkah awal GP Ansor Way Kanan menumbuhkan semangat wirausaha.
"Selain untuk menggelorakan semangat wirausaha pada kader, kami juga melihat manfaat baik dari madu terkait kesehatan. GP Ansor Way Kanan sedang mengkaji pembentukan koperasi usaha selain memasarkan madu asli hutan Sumatera. Semoga secepatnya bisa terealisasi," kata Gatot. (Heri Amanudin/Mahbib)
Foto: Wakil Ketua II Fatayat NU Way Kanan Ponita Dewi menunjukkan "Madu Way Kanan" saat diluncurkan Kamis (13/11).
Dari Nu Online: nu.or.id
PKB Kab Tegal Tegal, Khutbah, Daerah PKB Kab Tegal